Ada free report yang bagus untuk Anda baca yang menjelaskan dengan jelas dan mudah dimengerti apa itu link popularity, page rank, anchor text, On-Page factor dan Off-Page factor yang digunakan dalam proses SEO (optimasi search engine) agar website kita mendapatkan rangking di search engine pada posisi atas sesuai dengan keyword (kata pencarian) yang kita bidik. Report tersebut ditulis dalam bahasa Inggris, saya akan jelaskan sedikit mengenai link popularity, page rank dan anchor text.
Link popularity adalah sebuah nilai perhitungan dari jumlah link dari website lain yang memberikan link ke website Anda dan juga dihitung berdasarkan kualitas dari masing-masing website yang memberikan link. Link popularity akan menaikan posisi website Anda di search engine.
Page Rank adalah sebuah sistem merangking sebuah halaman yang dimiliki oleh Google, yang dinilai berdasarkan jumlah link dari website lain yang memberikan link ke sebuah halaman website.
Anchor Text adalah sebuah text link yang bila diklik akan membuat website lain. contoh bentuk Anchor Text seperti ini: Bisnis Internet
Selain penjelasan secara definisi, dalam free report tersebut disarankan bagaimana Anda perlu membangun link dan meningkatkan link ke website Anda. Anda bisa mendownload free report tersebut melalui link berikut. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar